Anda mencurigai pasangan selingkuh? Ini adalahmasa di mana hubungan menjadi sangat sensitif yang rentan menyulut pertengkarandan kehancuran hubungan. Perselingkuhan belum terbukti, hubungan sudah kandas.
Di tengah masalah itu, Richard Salinas,seorang pakar poligraf forensik di Amerika Serikat menawarkan jasa untukmendeteksi perselingkuhan dalam sebuah hubungan asmara.
Dengan jasa tersebut, Salinas akan membantumembuktikan kadar kesetiaan pasangan. "Apakah Anda mencurigai suami atauistri selingkuh? Apakah Anda mencurigai kekasih tak setia?" tulisnya disitus perusahaannya.
Salinas menamai perusahaannya People Lie."Anda akan terkejut berapa banyak orang yang rela melakukan teskebohongan, dan berpikir mereka bisa menipu sistem," kata petugas PeopleLie, saat meyakinkan seseorang yang tertarik menggunakan jasanya, sepertidikutip Telegraph.
Menggunakan jasa ini memang tidak bisadiam-diam. Pasangan harus datang untuk menjalani tes deteksi kebohonganmenggunakan alat khusus. Terapis perkawinan kemudian mengajukan pertanyaankunci dan menganalisis grafik yang terbaca mesin.
Pertanyaan yang diajukan tak melulu mengorekhubungan rahasia di luar rumah, tapi juga tentang bagaimana ia mendefinisikansebuah hubungan seksual. "Ini tentang mengajukan pertanyaan yang tepat,dan butuh sekitar 1,5 jam untuk menentukan ia selingkuh atau setia."
Selain isu perselingkungan, People Lie jugamengerjakan permintaan tentang isu kekerasan dalam rumah tangga. Perusahaanyang bermarkas di California ini juga melayani jasa sejumlah perkantoran danunit bisnis untuk mendeteksi kejujuran pekerjanya.